Latest News

Wednesday, April 5, 2017

Tips Budidaya Buah Naga Dalam Pot

Tips Budidaya Buah Naga Dalam Pot

 Tips Budidaya Buah Naga Dalam Pot | Teori Petani Buah Naga merupakan keluarga dari tanaman kaktus yang memiliki daya tahan terhadap lahan kering. Tanaman yang berasal dari negara mexsiko ini memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan dan harga jual yang setabil, sehingga dengan cepat menyebar ke negara dan benua lain yang beriklim tropis. Di indonesia sendiri tanaman buah naga mulai di budidayakan pada tahun 2000 an.

Seperti tanaman katus yang lain tanaman buah naga sangat lah mudah dalam pembudidayaanya yang terpenting adalah ketekunan dan keuletan.

Buah naga sendiri memiliki jenis yang beraneka ragam dan tiap jenis memiliki cita rasa yang berbeda beda. Berikut langkah langkah menanam Buah Naga Dalam Pot

Tips Budidaya Buah Naga Dalam Pot
Macam Macam Buah Naga

Tips Budidaya Buah Naga Dalam Pot

Langkah Langkah Menanam Buah Naga Dalam Pot 

  • Pilih bibit yang berasal dari induk yang memiliki produksi buah tinggi dan sudah pernah berbuah sepanjang 50 cm.
  • Siapkan media tanam berupa pot yang di isi dengan tanah yang di campur pasir dan pupuk kompos / pupuk kandang yang sudah matang dengan perbandingan 1:1:.
  • Biarkan selama 1 minggu agar media tanah dalam pot mejadi netral.
  • Tanam Bibit kedalam pot yang sudah di netralkan dengan cara memasukkan pangkal bibit kedalam pot sedalam 10 cm.
  • Berikan 4 bibit setiap pot dan tambahkan tiang di tengah tanaman dan ikat menjadi satu.

Perawatan Buah Naga Dalam Pot

Dalam perawatan buah naga cukup mudah hanya dengan mencabuti rumput yang tumbuh dan berikan pupuk Urea dan Npk, karena untuk mendapatkan buah yang banyak diperlukkan kalium dapat juga menggunakan kompos.

Potong tunas yang mengganggu pertumbuhan usahakan tunas dapat tumbuh dengan teratur dan tidak acak acakan.

Penyerbukkan Buah Naga

Penyerbukkan tanamn buah naga dapat di laukan dengan dua cara yaitu cara alami dan manual (campur tangan manusia), untuk mengoptimalkan bunga dapat menjadi buah.

Dalam melakukan penyerbukan secara manual harus pada saat sore menjelang malam sekitar jam 8-9 karena di jam tersebut bunga mulai mekar dengan cara mengoleskan serbuk sari ke putik menggunakkan alat yang bersih dan hati hati.
Baca juga

Pemanenan Buah Naga

Pemanenan Buah Naga Dalam Pot dapat dilakukan ketika usianya 10-12 bulan setelah tanam. buah dapat di panen saat umur 50 hari dari mulai penyerbukkan dengan ciri ciri warna kulit yang berubah merah mengilap.

Buah naga akan berbuah selam 6 bulan dan sisanya dia bertunas untuk pertumbbuhan batangnya. Tiap buah naga beratnya bisa sampai 1/2-1 kg dan tiap ruas bisa berbuah 2-3 buah.

Tips Budidaya Buah Naga Dalam Pot
Contoh buah naga siap panen

Demikian penjelasan tentang Tips Budidaya Buah Naga Dalam Pot yang bisa saya bagikan semoga dapat bermanfaat dan dapat menjadi refrensi anda. 


No comments:

Post a Comment